KAMPAR – Tampil memukau, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Kampar melakukan dominasinya pada lanjutan laga kedua lomba bola voli, Jum’at (24/01/2025).
Kali ini yang menjadi korban keganasan anggota Kasatpol-PP Kampar Arizon itu adalah Diskominfo Kampar.
Satpol-PP Kampar begitu perkasa dengan menghajar Diskominfo Kampar dengan skor 2-0.
Dominasi permainan sudah terlihat sejak dimulainya pertandingan, Satpol-PP Kampar tak menemui halangan berarti dari Diskominfo Kampar.
Penampilan memukau Satpol-PP Kampar terus berlanjut ke set kedua, serangan bertubi-tubi yang dilakukan Satpol-PP Kampar tak mampu diladeni Diskominfo Kampar hingga akhir pertandingan.
Dengan hasil ini, Satpol-PP Kampar sejauh ini belum mengalami kekalahan. Pertandingan sebelumnya, Satpol-PP Kampar juga berhasil menggasak Inspektorat Kampar dengan skor akhir 2-0.
Kasatpol-PP Kampar Arizon menyebut pertandingan voli putra antar OPD dalam rangka HUT Kampar ke-75 tahun, merupakan ajang silaturahmi.
“Pertandingan ini tidak hanya menjadi ajang persaingan olahraga, tetapi juga mempererat silaturahmi antar OPD di Kabupaten Kampar,” tutur Arizon yang juga pernah menjadi kepala Diskominfo Kampar itu.
Arizon menekankan kepada seluruh anggota Satpol-PP Kampar yang mengikuti kegiatan HUT Kampar ke-75 tahun bisa menampilkan kemampuan terbaiknya.
“Selalu memberikan penampilan terbaik bagi instansi Satpol-PP Kampar dan selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas,” pintanya.(***)